Pages

Senin, 12 November 2012

3rd Reflection of RPL

Prototype

Definisi prototype yang saya ketahui adalah suatu model awal yang dijadikan sebagai contoh.

Prototype memiliki 2 jenis yaitu:

  • Close-ended Prototype
  • Open-ended Prototype

Close-ended Prototype
Close-ended Prototype atau yang dikenal sebagai Throwingaway Prototyping : hanya menyajikan demostrasi kasar dari requirements untuk kemudian dibuang dan pengembangan akan menggunakan model yang berbeda.

Open-ended Prototype
Open-ended Prototype atau yang dikenal sebagai Evolutionary Prototyping : merupakan bagian awal dari aktivitas analisis dan akan dilanjutkan hingga design dan pengembangan.

Prototyping sangat bagus digunakan untuk costumer yang tidak tahu sama sekali mengenai software yang akan dibuat, sehingga developer pada model prototyping ini membuat sebuah prototype (design awal) untuk membantu costumer agar costumer memiliki bayangan mengenai sowtware yang diinginkan. Tetapi dari sisi developer / pengembang mungkin tidak yakin terhadap efisiensi algoritma, adaptasi dari sistem operasi atau bentuk interaksi yang harus dibuat.

Adapun hal-hal yang memudahkan kita dalam membangun prototyping , yatu dengan:
  • Visual Programming
  • Reuse Code
Untuk materi kali ini sepertinya saya cukup paham mengenai prototype.
Sekian. ^_^

0 komentar:

Posting Komentar