Pages

Selasa, 09 Oktober 2012

2nd Reflection of ASI

Kembali lagi mempelajari lebih dalam mengenai Sistem Informasi. Pelajaran Analisis Sistem Informasi kali ini dipadukan dengan games yang menarik yaitu "BINGO". Tapi bingo ini beda dari yang biasanya , cara mainnya yaitu : mahasiswa diberikan kertas yang berbeda-beda satu sama lain (ada beberapa yang sama) dimana didalam kertas tersebut tertera banyak kata-kata yang harus dituliskan pengertiannya jika ingin melingkarinya. Tapi ada hal yang sulit menurut kami yaitu, tanda tanya ( ? ) dimana saat kita ingin melingkarinya kita harus bertanya dan dosen menjawabnya ataupun kita menjawab pertanyaan dosen dengan benar.


Setelah membahas materi hingga selesai saya berhasil menjawab satu pertanyaan dengan benar dan ada banyak pengertian yang saya tuliskan untuk memenuhi games ini, yaitu :


  • Information System
Kumpulan komponen dalam perusahaan yang saling berhubungan dengan proses pengumpulan, penyimpanan, pengolahan dan pendistribusian informasi untuk mendukung pengambilan keputusan.
  • Data
Merupakan fakta yang merepresentasikan nilai, jumlah, konsep ataupun kejadian yang berlangsung dalam kegian bisnis.
  • Information
Data yang dikumpulkan dan menghasilkan data yang memiliki nilai tambah.
  • Knowledge
Memahami Informasi, yang didapatkan dari pengalaman atau pembelajaran yang menghasilkan kemampuan untuk melakukan sesuatu secara efektif dan efisien.
  • Data Resources
Merupakan sebuah proses bagaimana data dientry, darimana sumber data, bagaimana format data , atau oleh siapa data dientry.
  • Hardware Resources
Teknik pemasukan data yang didukung dengan komponen hardware.
  • Software Resources
Subsistem perangkat lunak yang memungkinkan sebuah komputer dapat bekerja.
  • People Resources
Orang yang memiliki kemampuan untuk mengoperasikan software dan hardware.
  • Network Resources
Lalulintas yang digunakan dalam pendistribusian informasi.
  • System Control
Memastikan input benar, proses benar, dan hasil yang dikeluarkan benar dalam waktu sesingkat-singkatnya.
  • Storage
Proses saat data disimpan dan membuat backup kedalam harddisk.
  • Input
Kegiatan pemasukan data menggunakan software dan hardware yang didistribusi melalui network.
  • Processing
Proses mengubah data menjadi informasi.
  • Output
Hasil keluaran dari processing.
  • Level Operasional
Level terbawah yang menerima data kemudian diolah.
  • Level Taktis
Level menengah yang mendapatkan informasi dari Level Operasional, selain itu bertugas untuk membuat target atau membuat kebijakan-kebijakan jangka pendek.
  • Level Strategis
Level teratas daru perusahaan yang memikirkan strategi-strategi untuk mendukung tujuan jangka panjang.



Setelah melingkari kata-kata yang telah di definisikan ada syarat dalam penggarisan BINGO ini, yaitu yang   termasuk bingo merupakan 4 deret lingkaran seperti yang tertera pada gambar.(Lucky i get six ^_^)



0 komentar:

Posting Komentar